Sabtu, 17 Desember 2016

Partai Politik Peserta Pemilihan Umum 1955

Partai Politik Peserta Pemilihan Umum 1955 - Seperti kita ketahui bersama bahwa pemilu pertama di Indonesia dilaksanakan pada tahun 1955. Pemilihan umum 1955 tersebut merupakan pemilihan umum pertama Indonesia yang bisa dikatakan sebagai pemilihan umum paling jujur dan bersih. Selain pemilihan umum pertama yang paling bersih, juga termasuk pemilihan umum dengan antusias pemilih yang terbesar menurut sejarah.

Partai Politik Peserta Pemilihan Umum 1955
Partai Politik Peserta Pemilihan Umum 1955 
Pemilihan umum 1955 adalah pemilihan umum yang dilakukan dalam dua tahapan, yaitu pemilihan untuk anggota konstituante dan pemilihan umum untuk anggota DPR. Dari kedua pemilihan umum tersebut, partai peserta pemilu 1955 sangat banyak. Partai politik peserta pemilihan umum 1955 ini memperebutkan kursi DPR yang berjumlah 260, dan kursi Konstituante berjumlah 520 ditambah 14 wakil golongan minoritas yang diangkat pemerintah.

Meski memiliki partai politik peserta Pemilu 1955 yang sangat banyak, namun partai politik pemenang Pemilu 1955 tetap di dominasi oleh partai-partai besar yang memiliki hubungan psikologis dan historis kuat di akar rumput. Lalu partai apa saja yang menjadi partai politik peserta Pemilu 1955, perhatikan daftar di bawah ini.

Partai Politik Peserta Pemilu 1955


Partai Politik Pemilihan Umum Anggota DPR

1. Partai Nasional Indonesia (PNI)

2. Masyumi

3. Nahdlatul Ulama (NU)

4. Partai Komunis Indonesia (PKI)

5. Partai Syarikat Islam Indonesia (PSII)

6. Partai Kristen Indonesia (Parkindo)

7. Partai Katolik

8. Partai Sosialis Indonesia (PSI)

9. Ikatan Pendukung Kemerdekaan Indonesia (IPKI)

10. Pergerakan Tarbiyah Islamiyah (Perti)

11. Partai Rakyat Nasional (PRN)

12. Partai Buruh

13. Gerakan Pembela Panca Sila (GPPS)

14. Partai Rakyat Indonesia (PRI)

15. Persatuan Pegawai Polisi RI (P3RI)

16. Murba

17. Baperki

18. Persatuan Indonesia Raya (PIR) Wongsonegoro

19. Grinda

20. Persatuan Rakyat Marhaen Indonesia (Permai)

21. Persatuan Daya (PD)

22. PIR Hazairin

23. Partai Politik Tarikat Islam (PPTI)

24. AKUI

25. Persatuan Rakyat Desa (PRD)

26. Partai Republik Indonesis Merdeka (PRIM)

27. Angkatan Comunis Muda (Acoma)

28. R.Soedjono Prawirisoedarso

29. Lain-lain

Baca juga : Hasil Pemilihan Umum Pertama Tahun 1955 

Partai Politik Pemilihan Umum Anggota Konstituante

1. Partai Nasional Indonesia (PNI)

2. Masyumi

3. Nahdlatul Ulama (NU)

4. Partai Komunis Indonesia (PKI)

5. Partai Syarikat Islam Indonesia (PSII)

6. Partai Kristen Indonesia (Parkindo)

7. Partai Katolik

8. Partai Sosialis Indonesia (PSI)

9. Ikatan Pendukung Kemerdekaan Indonesia (IPKI)

10. Pergerakan Tarbiyah Islamiyah (Perti)

11. Partai Rakyat Nasional (PRN)

12. Partai Buruh

13. Gerakan Pembela Panca Sila (GPPS)

14. Partai Rakyat Indonesia (PRI)

15. Persatuan Pegawai Polisi RI (P3RI)

16. Murba

17. Baperki

18. Persatuan Indonesia Raya (PIR) Wongsonegoro

19. Grinda

20. Persatuan Rakyat Marhaen Indonesia (Permai)

21. Persatuan Daya (PD)

22. PIR Hazairin

23. Partai Politik Tarikat Islam (PPTI)

24. AKUI

25. Persatuan Rakyat Desa (PRD)

26. Partai Republik Indonesis Merdeka (PRIM)

27. Angkatan Comunis Muda (Acoma)

28. R.Soedjono Prawirisoedarso

29. Gerakan Pilihan Sunda

30. Partai Tani Indonesia

31. Radja Keprabonan

32. Gerakan Banteng Republik Indonesis (GBRI)

33. PIR NTB

31.988

35. Lain-lain

Nah teman-teman semua, itulah daftar partai politik peserta pemilu 1955 yang merupakan pemilihan umum pertama di Indoensia tersebut. Memang sangat banyak dan beragam sekali, meski pada akhirnya nanti yang memenangkan Pemilihan Umum Pertama Indonesia adalah partai politik dengan basis masa yang besar dengan ikatan histori dan psikologi yang panjang juga. 

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Partai Politik Peserta Pemilihan Umum 1955

0 komentar:

Posting Komentar